25 April 2010

Mengembangbiakkan Kelinci Untuk Beternak

Kelinci betina jenis kecil normalnya
siap untuk dikawinkan pada umur
5 bulan, dan kelinci jantan siap
pada umur 6 bulan. Kelinci betina
jenis sedang ketika umur 6 bulan,
dan jantan pada umur 7 bulan.
Kelinci jenis besar betina pada
umur 8 bulan, dan jantan pada
umur 9 bulan.
Kamu bisa menyiapkan rasion 1
jantan terhadap 10 betina jika
kamu mau. Jantan secara efektif
dapat membuahi sampai 7 kali
seminggu, kamu dapat juga
menggunakan si jantan untuk
kimpoi dua kali sehari. Yang paling
baik adalah 2 kali seminggu.
Perhatikan hal-hal berikut dalam
pengembangbiakan kelinci:
• Hanya kawinkan kelinci satu
jenis. Dengan kualitas kontes,
kelinci berdarah campuran tidak
akan dapat dijual sampai 4
generasi kedepan.
• Hanya tempatkan 1 kelinci pada
tiap kandang, ketika umur kelinci 3
bulan atau lebih. Kelinci lebih cepat
dewasa ketika sendiri, tidak
berkelahri, dan tidak dikawinkan,
sehingga mengurangi resiko hasil
yang tidak diharapkan.
• Sebelum proses pengawinan,
periksa lantai kandang jantan dan
betina untuk melihat tanda2 diare.
Jangan kimpoikan kelinci pada
kondisi diare, hingga sembuh
benar. Lihat juga alat kelamin
kedua kelinci untuk melihat tanda
2 infeksi dan penyakit (misal:
kemerahan yang parah, bekas
gigitan, luka, dsb)
• Ketika siap, bawa betina ke
kandang jantan, jangan sebaliknya.
Karena si jantan akan kurang
minat untuk kimpoi. Ia akan sibuk
mencium-cium seputar kandang.
• Ada dua pilihan, pertama
membiarkan mereka satu kandang
selama satu malam, yang kedua
adalah membiarkan si betina pada
kandang jantan 1 hingga 12 jam
setelah proses kawin. Ini akan
meningkatkan kemungkinan hamil
dan dapat menambah jumlah
anak.
• Catat tanggal mereka kawin,
kamu dapat melakukan test
kehamilan pada hari ke 10 dan ke
14 setelah mereka melakukan
perkimpoian. Cara untuk
mengetahui kehamilan adalah
meraba perut bagian bawah
dengan jempol dan jari telunjuk
kamu untuk merasakan adanya
janin berukuran kelereng atau
anggur.
• Tempatkan kotak tempat
kelahrian pada hari ke 29 dan pada
hari ke-31, si betina akan
melahirkan.
Jangan pernah mengawinkan
antara kakak dan adik. Kombinasi
yang lain adalah mungkin: ayah
dan anak, ibu dan anak, sepupu,
dsb.
Hindari mengembangbiakan kelinci
yang memiliki kelainan genetika
seperti gigi serigala, atau kornea
berawan (mata bulan), atau kepala
yang tidak proporsional(kecuali
pada dwarft, dimana sekitar 25%
terlahir dengan kepala atau kaki
yang cacat)
Mengevaluasi siklus reproduksi
kelinci.
Seekor kelinci secara normal dapat
dikawinkan pada usia 6 bulan
untuk ukuran kecil sampai sedang
dan 8 sampai 9 bulan untuk ukuran
besar. Masa kehamilan adalah 31
hari. Setelah anaknya dipisahkan,
lebih baik dikawinkan lagi pada
minggu ke 6, dan memisahkan
anak-anka kelinci pada usia 5 – 7
minggu. Siklus ini berlanjut hingga
usia betina mencapai 4 tahun atau
hasil produksinya tidak
memuaskan.
Pada periode Oktober hingga
Desember, banyak kelinci yang
memasuki periode susah hamil.
Akan membantu juga jika kandang
kelinci mendapatkan cukup
penerangan. Juga jika suhu udara
terlalu panas, jumlah sperma si
jantan akan berkurang, dan tingkat
perkimpoian akan menurun.
Beberapa orang menyimpan kelinci
jantan mereka pada ruangan ber-
AC untuk tetap menjaga tingkat
perkimpoian yang tinggi.
Standar minimum bagi betina
untuk berreproduksi per tahun
adalah sebagai berikut:
Dwarf: 8
Kelinci kecil: 14
Kelinci sedang: 16
Kelinci pedaging: 20
Kelinci Besar: 16
Menentukan Jenis Kelamin
Kelinci
Menentukan jenis kelamin kelinci
meskipun masih kecil sebenarnya
mudah.tetapi sebagaimana
lazimnya ilmu terbaik adalah
berlatih dgn bimbingan peternak
yg berpengalaman.selain
perbedaan daripada sex organ
kelamin,kelinci itu bisa juga
debedakan dengan melihat
perbedaan fisik mereka dimana
yang jantan berkepala lebih besar
dan betinanya berkepala lebih
kecil.
yang paling mudah menetukan
jenis kelaminya adalah dengan
melihat langsung pada
kelaminya,caranya pegang dengan
tangan kanan pada punggung
belakang kepala kelinci dan di
balikan,semetara tangan kiri kita
dengan jari jempol dan telunjuk
menekan pelan pada kelaminya.
pada kelinci yang berumur sekitar
6 bulan,pada pejantan akan
nampak bulatan dan benjolan
sedang pada betinya akan nampak
seperti terbelah atau berbentuk
huruf V.
Dengan bertambahnya umur
kelinci akan nampak lebih jelas
perbedaannya.pada pejantan
dewasa kantong scrotal akan
nampak jelas. tapi perlu di ingat
juga,kalau pejantan bisa aja
menyembunyikan kantong
scrotalnya kedalam tubuh.sehingga
perlu kejelian dari peternak atau
calon peternak untuk berlatih
dalam menetukan jenis kelamin ini.
Diare dan Kembung
Beberapa Artikel dari beberapa
peternak kelinci tentang kembung
dan diare,sebagai penyakit yg
cukup sering terjadi dan
mematikan :
Permasalahan yang biasa terjadi
adalah penyakit bloat (kembung)
dan mencret. Biasanya
dikarenakan hijauan yang
diberikan masih mengandung
embun atau hijauan tidak
dilayukan terlebuh dahulu. Kasus
ini rentan terjadi pada saat
peralihan ke musim penghujan.
Kendati sepele, apabila tidak
segera diatasi bisa fatal juga.Eko
Budi, peternak kelinci asal lereng
gunung Merbabu, punya tips
mengatasinya. Ia memberikan
daun pepaya atau ketela pohon
(singkong) kering yang
dicampurkan dalam pakan, atau
dengan obat-obatan antibiotik
pabrikan.
Tanda2 kelinci yg sedang
kembung/mencret/masuk angin :
* Tidak bisa/malas berdiri.
Kalaupun berdiri biasanya
membungkuk, sama seperti
manusia yg sedang mules/masuk
angina.
* Karena menahan sakit, biasanya
kaki depanya diselonjorkan
kedepan terus agar kaki kelinci tsb
tidak menyentuh bagian perutnya
yg sedang sakit. Hal inilah yg
menyebabkan kelinci tersebut
enggan dan sulit untuk berdiri.
* Mata sayu.
* Kelinci jd kurang aktif.
* Gigi “gemeretek”/bergesek2kan
sehingga menimbulkan bunyi. Hal
ini karena kelinci sedang menahan
sakit.
* Kelinci haus terus.
* Kotoran kelinci tidak padat/
seperti gell.
Penyebab mulesnya si kelinci ada
banyak, tidak hanya
satu.penyebab utamanya adalah :
* Tidak seimbangnya antara serat,
protein, lemak dan gizi lainya pada
pakan kelinci.
* Kotornya lingkungan kandang,
sehingga bakteri masuk ke dalam
tubuh kelinci melalui udara/
makanan
* Angin malam.
* Cuaca yg kurang baik
* Berganti2 makanan secara
drastis.
penyebab mencretnya kelinci juga
bisa diliat dari kotoran/feses kelinci
* Kotoran berwarna ijo, dan seperti
jelly : Terlalu banyak serat/sayuran
hijau yg tidak diimbangi dengan
lemak, protein, dll(serat > 22%).
Pengobatanya kelinci diberi hay
(sayur yg sudah dilayukan)
* Kotoran berwarna gelap, encer :
Ada dua kemungkinan,
kemungkinan pertama warna
gelap berasal dari darah.
Pengobatanya harus dengan
antibiotik. Kemungkinan kedua
karena terserang bakteri seperti
E.colli. Biasanya kelinci hanya bisa
bertahan 1-3hari saja.
Penangananya harus cepat dengan
memberikan antibiotik yg dapat
dibeli di dokter hewan.
Ada tips dari peternak, biasanya
kalau kelinci ketahuan mencret,
melepaskanya di kandang dan
menjemurnya di pagi hari. Selain
itu juga bisa dicoba diberi penyegar
cap kaki 3 atau flagyl.
Catatan :
Hay itu adalah sayuran yg
dilayukan. Kelinci kurang baik jika
diberi pakan sayuran segar karena
pada sayuran yg masih segar
kandungan getah dan cairan lainya
masih tinggi. Oleh karena itu
sayuran harus dijemur dulu hingga
layu. Sayuran yg telah layu itu
disebut hay
Jika cuaca sedang terik cukup
dijemur 1 hari saja. Namun jika
sedang musim hujan seperti ini
terkadang bisa mencapai 2-3 hari.
Sayuran telah menjadi hay jika
sudah layu dan kering. Perbedaan
utama hay dengan sayuran segar
adalah, hay tidak akan
mengeluarkan cairan ataupun
getah jika ditumbuk tidak seperti
halnya sayuran segar.
Tanya Jawab Seputar Perawatan
Kelinci:
1. Makanan kelinci selain rumput,
wortel n kangkung apa aja sih
yang bisa buat tuh kelinci gemuk/
tumbuh gede
“ Selain makanan yang mas
sebutkan di atas, biasa nya aku
berikan selingan makan dari
dedak (gabah kering giling) ”
2. Brapa lama sih kelinci tuhjadi bisa
gemuk/gede dari anak misalnya?
“ Klo perawatan nya intensif sih
sekitar 5-6 bulan tuh kelinci
udah lumayan gede, udah bisa
dipotong, tapi kapan tuh kelinci
bisa jadi bibit aku sendiri lupa
lagi, ntar mo ditanyain dulu ke
kakak ku ya… ) ”
3. Tempat ternak sabaiknya yang
terbuka/tertutp sih?
“ Di tempatku tertutup mas,
pake kandang, dengan
pertimabangan keamanan,
because jika disimpan di tempat
terbuka … banyak pemangsa
nya, ada kucing garong atau
anjing liar ”
4. Trus kalo kelinci tuh pada sakit,
solusinya apa dan gimana yaa?
“ Biasanya kami karantina,
jauhkan dari teman-teman nya
biar ngak menular, klo kelihatan
makin parah ya buru2x
dipotong, sekarang udah ada
vaksinasinya kok … info lebih
lanjut… ditunggu ya”
5. Kalo kelinci tuh pake vitamin
orobat apa ga untuk nambah
gedenya?
“ Mungkin ada, tapi kami biasa
pake perawatan alamiah aja,
ngak pake doping2xan.. kuatir
nanti nasibnya sama dengan
ayam broiler.. dipaksa gede ( ”
6. Pada suhu brapa sih idealnya
untuk lingkungan kelinci?
“ Semua suhu bisa hidup kok…
asal jangan terlalu panas aja.
terkecuali klo tu kelinci pindah
tempat dari iklim yang berbeda,
tu kelinci pasti shock, perlu
beradaptasi dengan iklim baru …
tapi jarang (sumber:infotentangkelinci.blogspot.com)

21 April 2010

PERINGATAN HARI KARTINI 2010 DI SDN BANYUURIP II





Tanggal 21 April 2010 adalah hari Kartini. Peringatan hari kartini ini juga diperingati di SDN Banyuurip 2 Kecamatan Senori Kabupaten Tuban dan dilaksanakan secara meriah meski dengan cara sederhana. Acara dimulai dengan Upacara tanpa lupa menyanyikan lagu Indonesia Raya serta Lagu Ibu Kita Kartini dan upacara juga dipimpin oleh pembina upacara perempuan yaitu ibu Wiwit Hayuni. Dalam upacara peringatan hari kartini ini pembina upacara juga menceritakan tentang siapa Kartini hingga diberi gelar Pahlawan Nasional.



Setelah upacara peringatan hari Kartini selesai dilanjutkan dengan lomba dan Peragaan Busana yang diikuti semua siswa SDN Banyuurip II. Semua siswa berjalan lenggak lenggok di teras sekolah yang dirubah menjadi panggung. Hanya murid perempuan saja yang ikut dalam peragaan busana sedangkan anak laki laki melihat sambil berteriak hingga suasana menjadi ramai dan menyenangkan. Dalam peringaten hari kartini ini suasana sangatlah meriah meskipun diperingati secara sederhana.


(by : Yangguru)

09 April 2010

Pantai BOOM Kini Resmi Menjadi Milik Pemkab Tuban




Tahukah kamu kalau Pantai Boom yang berada di sebelah utara alon-alon Tuban kini telah menjadi milik Pemkab Tuban?



Kemarin tanggal 8 April 2010 dengan mengetahui bupati Tuban Haeny Relawati Rini Widiastuti dan kepala BPN Tuban, Badrus Hendrarto. Penyerahan pantai boom seluas 24. 167 M2 yang telah direklamasi menjadi 31.517 M2 ini berdasarkan surat Menteri Badan Usaha Milik negara nomor S-662/MBU/2009 tertanggal 28 Septeber 2009 tentang persetujuan penyerahan tanah pelabuhan boom Tuban. Berkaiatan dengan itu, pihak PT Pelabuhan Indonesia III menyatakan pula telah menerima ganti rugi Rp 47.696.088 dari Pemkab Tuban.



Sementara itu, Bupati Haeny Relawati RW dalam sambutanya mengatakan, rencananya, pantai eks pelabuhan zaman dinasti Ming ini akan dijadikan tempat dermaga. Yang didalamnya terdapat tempat pemancingan, bersandar perahu nelayan, tempat pejalan kaki dan tempat wisata (Jawa Pos)

Dengan berpindah tangannya Pantai Boom ini Maka Tampat Wisata yang dimiliki oleh kabupaten Tuban akan semakin bertambah banyak apalagi lokasi BOOM yang berada di tengah kota Tuban maka sangatlah cocok untuk menjadi salah satu tujuan wisata dehhh.



Silahkan datang ke Tuban dan berkunjung ke tempat wisatanya dan berziarah ke makam mbah bonang Di Jamin Puasssssssssss deh?!!!!!!!!!!!!


08 April 2010

Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Bahasa Indonesia Judul Upaya Meningkatkan Pemahaman Dongeng Melalui Membaca Secara Intensif Kelas III SD

ABSTRAK
ANIK KURNIAWATI, 2009. Upaya Meningkatkan Pemahaman Dongeng Melalui Membaca Secara Intensif Pada Pelajaran Bahasa Indonesia Materi Membaca Dongeng Kelas III Semester II SDN Brangkal 01 Kecamatan Parengan Tuban
Tujuan penelitian ini adalah melakukan perbaikan pembelajaran melalui Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Perbaikan dilakukan untuk meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi membaca dongeng pada kelas III siswa SD Negeri Brangkal 01 Kecamatan Parengan Kabupaten Tuban. Penelitian ini dilakukan karena siswa tidak dapat menangkap maksud cerita dongeng yang dibacakan guru.
Penelitian dilakukan mulai pada tanggal 10 Februari 2009 sampai dengan tanggal 17 Februari 2009 semester II tahun ajaran 2008/2009 mata pelajaran Bahasa Indonesia materi membaca dongeng kelas III SD Negeri Brangkal 01. Subjek penelitian adalah siswa kelas III sebanyak 39 anak, yang terdiri dari 19 anak laki-laki dan 20 anak perempuan. Penelitian menggunakan tiga siklus perbaikan pembelajaran. Siklus I pada tanggal 10 Februari 2009. Siklus II pada tanggal 12 Februari 2009. Siklus III pada tanggal 17 Februari 2009.
Hasil analisis dan refleksi setelah siklus pertama, kedua dan ketiga menunjukkkan bahwa pemahaman siswa terhadap materi pembelajaran meningkat. Hal ini bisa dilihat pada hasil evaluasi selama proses pembelajaran. Pada awal permulaan hanya 36% siswa dari 39 siswa atau 14 siswa yang mendapat nilai diatas Kriteria Ketuntasan Minimal. Kemudian pada siklus I menjadi 27 anak (69%) diatas Kriteria Ketuntasan Minimal sedangkan 12 anak (31%) perlu mendapatkan remidial lagi, pada siklus II siswa yang sudah mengusai materi di atas Kriteria Ketuntasan Belajar ada 30 anak (76%) sedangkan 9 anak (24%) perlu mendapatkan remidial lagi dan pada siklus III siswa yang sudah mengusai materi di atas Kriteria Ketuntasan Minimal ada 33 anak (85%), sedangkan 6 anak (15%) kurang menguasai materi. Walaupun masih ada beberapa siswa yang kurang bisa, akan tetapi guru merasa sudah cukup, karena hasil dari evaluasi itu sudah memenuhi target yaitu 85% siswa sudah menguasai materi dan guru tidak perlu mengadakan perbaikan pembelajaran lagi. Dengan demikian perbaikan pembelajaran dapat dikatakan berhasil

Untuk lebih lengkap Penelitian tindakan Kelas (PTK) Bahasa Indonesia ini silahkan Download
DI SINI

04 April 2010

Kepala Terkuat Sedunia (Tahan Segala Pukulan)


Meskipun Kepala Kamu Sekuat Baja atau kepala terkuat di dunia dan Tak mempan JIka dipukul dengan palu, Kamu meski tetap memakai helm demi keselamatan. Baru-baru ini pemerintah Indonesia mengeluarkan aturan agar menggunakan Helm Berstandart Nasional Indonesia atau Helm SNI. Dengan helm SNI diharapkan dapat melindungi kepala saat terjadi kecelakaan lalu lintas karena helm ini telah lulus uji dan berstandart. bayangkan aja jika kamu jatuh trus kepalamu membentur aspal?????? apa mesih utuh?????

Demi keselamatan maka setiap naik motor kamu harus pakai helm. kalau gak mau pakai helm kamu naik bajaj atau bemo aja biar aman. jangan sampai deh kita di tilang pak polisi karena gak pakai helm. apa lagi tilang sekarang mahalnya minta ampun. daripada uang buat bayar denda karena tilang mendingan uangnya buat ngopi ama beli es susu bareng-bareng, kan sekalian tambah pahala juga.

Tuu liat gambar di atas anak kecil aja pakai helm apalagi kita yang udah gede. malu kan ama anak kecil.

Ingat!!!!!!!!!!!!
"Pak Polisi Menilang Bukan Karena Disengaja Tapi Karena Anda Melanggar Peraturan Lalu Lintas"

Taatilah Lalu Lintas Sebelum Kopi anda Ngutang

03 April 2010

Tempat Wisata Yang Layak Di Kunjungi Di Kabupaten Tuban Jatim

Kabupaten Tuban termasuk salah satu kabupaten yang memiliki banyak tempat wisata yang layak dikunjungi baik oleh wisatawan lokal maupun mancanegara. Mulai dari wisata relegi sampai wisata budaya.

Dengan banyaknya tempat wisata maka Tuban banyak pula mendapat julukan seperti Tuban kota wali, Tuban kota Tuak, Tuban Kota Seribu Goa, Tuban Kota Tayub dan lain lain.

Berikut adalah nama-nama obyek wisata yang ada di kabupaten Tuban Jawa Timur yang saya ketahui antara lain:

Goa Akbar
Goa Akbar adalah salah satu wisata alam yang letaknya berada di kota Tuban tepatnya berada di bawah pasar baru tuban.

Makam Sunan Bonang
Makam Sunan Bonang adalah salah satu tempat wisata relegi yang berada di kota Tuban tepatnya berada di sebelah barat Alun-alun Tuban.

Musium Kambang Putih
Musium Kambang putih adalah salah satu tempat wisata sejarah yang ada di kabupaten tuban. Tepatnya berada di kota Tuban berdekatan dengan Alon-alon Tuban.

Pantai Boom Tuban
Pantai Boom Tuban adalah salah satu wisata alam pantai yang berada di kota Tuban. Tepatnya berada di sebelah utara Alon-alon Tuban.

Goa Ngerong
Goa Ngerong adalah salah satu wisata alam goa yang berada di kecamatan Rengel di kabupaten Tuban. Tepatnya berada di jalur Tuban-Bojonegoro berdekatan dengan pasar Rengel.

Air terjun Nglirip
Air Terjun Nglirip adalah wisata alam Air terjun yang berada di kecamatan Singgahan di kabupaten Tuban. Tepatnya berada di sebelah utara pasar Jojogan Singgahan.

pantai Sowan
Pantai Sowan adalah wisata alam pantai yang berada di kecamatan Bancar di kabupaten Tuban tepatnya berdekatan dengan TPK Bancar.

Pemandian Bektiharjo
Pemandian Bektiharjo adalah wisata yang menampilkan pemandangan alam dan kolam renang berada di kecamatan semanding tepatnya di desa Bektiharjo.

Prataan
Prataan adalah objek wisata alam yang mengandalkan pemandian air hangat alaminya karena mengandung belerang dan dipercaya dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit kulit. Berada di Kecamatan Parengan Tuban.

Makam Syeh Asmarakandhi Makam Syeh Asmarakandhi adalah wisata relegi yang berada di kecamatan Palang kabupaten Tuban.

Makam sunan Bejagung
Makam Sunan Bejagung adalah wisata relegi yang berada di kecamatan Semanding Tuban.

Makam Mbah Jabar
Makam Mbah Jabar adalah salah satu wisata Relegi yang berada di kecamatan Singgahan Tepatnya berdekatan dengan Air Terjun Nglirip.

Krawak
Krawak adalah salah satu objek wisata alam berupa hutan lindung dimana sumber dari air terjun Nglirip berada di sini. Suasana sungai yang masih alami dan belum tercemar adalah hal yang membuat cocok untuk di gunakan sebagai tempat berkemah.

Goa Putri Asih
Goa Putri Asih adalah wisata alam Goa yang berada di kecamatan Montong. Goa yang sangat indah ini harus ditutup untuk umum karena tipisnya dinding goa dan dikhawatirkan akan runtuh.

Pesantren di Bawah Tanah
Pesantren di Bawah tanah adalah Pondok Pesantren yang berada di bawah tanah karena berada di goa bawah tanah berada di kota tuban.

Batik Gedog
Batik Gedog adalah wisata budaya masyarakat di kecamatan Kerek dalam Pembuatan Batik tulis dan tenun gedog. Tepatnya berada di sebelah barat pasar Margomulyo Kerek.

Bumi Perkemahan Panyuran
Bumi Perkemahan Panyuran adalah wisata tepi pantai khusus untuk berkemah berada di kecamatan Palang Tepatnya desa Panyuran.

Nganget
Nganget adalah tempat wisata air panas berada di kecamatan Singgahan Tepatnya sebelah utara Kedung Jambe Singgahan Tuban.

Nganget Bangilan
Nganget Bangilan adalah wisata air panas yang berada di kecamatan Bangilan Tuban dipercaya dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit. Tepatnya sebelah Barat Pasar Bangilan.

Ngipeng
Ngipeng adalah wana wisata dengan sumber air terbesar di kecamatan Kerek. Tetapi kini hutannya mulai gundul karena pembalakan Liar.

Terminal Baru Tuban
Terminal Baru Tuban adalah tempat wisata Pantai buatan Pemkab Tuban berada di perbatasan Kecamatan Jenu dan dengan kota Tuban

Masjid Agung Tuban
Masjid Agung tuban adalah salah satu wisata relegi di Tuban tepatnya berada di sebelah barat Alon-alon Tuban.

Klenteng Tuban
Klenteng Tuban adalah wisata relegi yang berada di pinggir pantai jawa dan merupakan klenteng tertua di indonesia. Terletak di sebelah timur terminal lama atau sebelah barat alon-alon Tuban.

itu adalah beberapa tempat wisata yang ada di kabupaten Tuban yang saya ketahui. Untuk teman-teman yang mungkin tahu beberapa tempat wisata yang ada di kabupaten Tuban silahkan Beri komentar. Terima kasih.

(By : Yangguru)

02 April 2010

Mencoba Beternak Kelinci Dengan Modal Pas-Pasan.

Beternak kelinci
pada dasarnya setiap orang ingin mendapatkan pekerjaan yang layak guna mencukupi semua kebutuhan hidupnya. Tetapi di jaman sekarang untuk mendapatkan pekerjaan layak sangatlah sulit. Selain karena sedikitnya lapangan pekerjaan juga karena banyaknya para pencari kerja. Jika kita hanya menunggu panggilan kerja tanpa melakukan usaha yang lain maka selamanya kita akan tetap menjadi pengangguran.

Beternak kelinci adalah salah satu alternatif dalam menciptakan lapangan pekerjaan sendiri karena dapat dimulai dengan modal yang murah dan tidak terlalu membutuhkan banyak tempat. Meskipun kelihatan sepele, beternak kelinci amat sangat berpotensi untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi kita. Hanya dengan ketelatenan dan keuletan kita kita dapat mengembangkan kelinci untuk menjadi usaha mandiri yang besar.

Ternak kelinci tidaklah memerlukan modal awal yang besar. Hanya dengan ratusan ribu saja kita dapat memulai ternak kelinci. Banyak peternak kelinci yang sukses hanya karena hoby dan ketekunan mereka dalam memelihara kelinci.

Rasa sayang terhadap kelinci dan pemahaman tentang kelinci menjadi hal terpenting dalam memelihara kelinci karena jika tidak maka kelinci akan mudah stres dan akan mati sehingga akan merugikan kita sendiri.

Dalam memulai beternak kelinci hal yang harus disiapkan sebelum beternak adalah indukan kelinci, kandang kelinci, tempat makan dan minum kelinci, pakan kelinci, dan pembuangan limbah dari kelinci. Selain itu cara merawat kekinci yang baik dan benar harus kita pelajari sebelum beternak kelinci.

Saya sekarang sedang berusaha untuk merintis menjadi peternak kelinci dengan modal yang terbatas. Bagi teman2 yang sudah lama menggeluti bidang ini saya minta saran dan masukan agar perkelincian di Indonesia semakin jaya. Terima kasih.

( By: Yangguru)